Berburu Punai di Kawasan Rumbai-Pekanbaru

SELAIN memancing, berburu merupakan hoby saya sejak dulu. Tepatnya sejak sekolah dasar. Tapi, bedanya dulu hanya menggunakan ketapel. hehe... Sekarang tentu banyak alat yang digunakan untuk berburu. Ya, berburu dengan senapan angin.

Sebagai informasi saja, senapan yang saya gunakan adalah merk Sharp Garuda. Meski senapan ini hanya kaliber 4,5 mm tenaganya lumayan kuat dan patut diacungi jempol. Dengan jarak 10 meter biawak ukuran sedang pun bisa dilumpuhkan.

Nah, kembali ke pembahasan. Di Pekanbaru masih banyak spot untuk berburu yang tentunya tidak mengganggu masyarakat sekitar dan kemungkinan peluru nyasar pun bisa dihindari.


Seperti di pinggiran sungai Siak, di daerah Okura, daerah Sri Meranti, Palas dan daerah Muara Fajar. Kalau saya sering di kawasan Sri Meranti, karena saya warga kelurahan ini. Meski kawasan ini mulai padat penduduk. Tapi masih ada beberapa lahan kosong yang ditumbuhi semak belukar untuk berburu.

Lokasinya mudah dicari, jika tahu Jalan Nelayan, dari jembatan Siak I ikuti saja Jalan Nelayan sampai nanti melihat jembatan sungai Umban. Nah tinggal mencari hewan buruan.

Burung buruan di sini ada beberapa macam, seperti Ruak-ruak, burung Punai dan juga burung Cerocok. Tapi untuk mencari target, kita harus bersaing dengan pemburu lain. Di sini juga banyak ditemukan pemburu. Sekian dulu, semoga bermanfaat.**

1 Response to "Berburu Punai di Kawasan Rumbai-Pekanbaru"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2